Cara Belajar Bahasa Inggris Yang Cepat Tanpa Kursus

Assalamualaikum sobat mwb, udah lama gak ngeblog jadi kangen, gara gara sibuk urusan dunia nyata.
Kali ini saya akan berbagi bagaimana cara supaya bisa belajar bahasa inggris dengan cepat, mungkin sobat pasti ada yang pengen bisa berbicara bahasa inggris, mungkin ada yang pengen tampil keren karena bicara dengan bahasa inggris, atau pengen travel keluar negeri atau sebagainya.
Tapi, bagaimana caranya supaya bisa berbahasa inggris dengan cepat? Berikut caranya :

1.Pastikan kamu punya tekad kuat & mau bekerja keras supaya bisa mencapai hasil yang diinginkan.
2. Pelajari pengucapan huruf alphabet dari A - Z dengan benar, dan pelajari kata - kata dasar dalam bahasa inggris seperti '' I,You,They,We,She,He,It, dsb '' karena itu merupakan hal yang penting dan mendasar.
3. Jika tahap 2 sudah berhasil kamu kuasai, sekarang yang ketiga adalah kosakata. Kosakata ini merupakan  hal yang sangat penting dalam mempelajari bahasa inggris. Supaya mudah menghafal, kamu tulis minimal 5 buah kata yang belum kamu ketahui dikertas, lalu tempel ditempat yang sering kamu kunjungi dirumah, misal samping tempat tidur, dengan cara seperti ini maka akan lebih mudah dalam mengingat kosakata. Ulangilah setiap hari dengan kata yang baru bagimu
4. Pelajari juga grammar( tata bahasa ) karena kalau kamu menguasai kosakata, tanpa menguasai grammar, hanya akan menjadi RIP English, misal '' 29 my age '' .Ada banyak kok buku grammar mulai dari yang tebal dan tipis, kalau tidak mau beli, dikamus pun biasanya ada.
5. Tontonlah film yang berbahasa inggris, kalau bisa tanpa melihat translatenya, dan pahamilah perkataan dari dialog tersebut. Selain menonton film berbahasa inggris, bermain game yang berbahasa inggris juga dapat membuatmu menajdi lebih mahir dalam berbahasa inggris. Tak sedikit orang jago berbahasa inggris cuma gara gara game.

Komentar

Postingan Populer